Parigi- Setelah melakukan pencarian terhadap 2 (dua) orang nelayan yang dilaporkan belum kembali dari melaut di perairan Silampayang Kec. Kasimbar, Kab. Parigi Moutong. Tim SAR gabungan berhasil menemukan kedua korban dalam keadaan selamat pada Selasa (6/2/2024). Jarak penemuan korban dari lokasi kejadian kurang lebih 11,6 NM arah Selatan. Kedua korban selanjutnya dievakuasi dan telah diserahkan kepada pihak keluarga.
Sebelumnya, tim SAR gabungan yang terdiri dari Personil Pos SAR Parigi, Pos TNI Al Parigi dan masyarakat setempat melakukan pencarian dengan menggunakan perahu karet menyisir perairan desa Kasimbar dengan luas area 35 NM. Setelah beberapa jam tim SAR gabungan akhirnya berhasil menemukan korban.
“Alhamdulillah kedua korban ditemukan dalam keadaan selamat dan saat ini korban telah berkumpul bersama keluarga, ujar Rusmadi, S.E. selaku Kepala Sub Seksi Operasi dan Siaga SAR Kantor Pencarian dan Pertolongan Palu.
Diberitakan sebelumnya, Kantor Pencarian dan Pertolongan Palu kembali menerima 1 laporan terkait 2 orang nelayan yang pergi memancing menggunakan 1 (satu) unit perahu katinting pada Senin (5/2/2024) pukul 05.00 wita di perairan Silampayang Kec. Kasimbar, Kab. Parigi Moutong, keduanya belum kembali. Pelapor yang bernama Bapak Kadek Agus mengatakan, seharusnya kedua korban sudah kembali pada Senin pagi, namun hingga siang keduanya tak kunjung pulang. Indentitas kedua korban bernama Mas' At (37 thn) dan Maimun (25 thn) asal Kota Palu. (FM)